Little Explorer

Little Explorer

kado ulang tahun anak
RP 100.000
Kode : EGT-0081

Produk El Hana yang berisi beberapa set aktivitas yang berhubungan dengan eksplorasi alam sekitar dan percobaan ilmiah, yang bertujuan untuk memberikan wawasan tentang alam sekitar untuk mengasah kepekaan anak-anak terhadap lingkungan.


Jenis Permainan

1. Tenggelam dan Terapung

Permainan mengklasifikasi benda-benda yang ada di keseharian anak yang dapat ditemukan di rumah, apakah benda-benda tersebut akan tenggelam atau terapung jika dicelupkan ke dalam air. Anak-anak senang mengamati dan melakukan percobaan terhadap benda-benda di sekitarnya dan mereka akan takjub menemukan bahwa setiap benda menghasilkan reaksi yang berbeda jika dicelupkan ke dalam air. Anak akan menyadari bahwa semua benda terbuat dari bahan yang berbeda-beda sehingga bahan dasar itu yang menyebabkan perbedaan reaksi apakah dia akan tenggelam atau terapung. Anak yang lebih besar (usia SD) bisa juga mulai mempelajari bahan dasar dari tiap benda tersebut.

Alat :
- Mat 1 lembar.
- Spidol (erasable marker), yang juga digunakan untuk 2 permainan lainnya.
Tambahan alat yang perlu disiapkan orang tua: ember/baskom, air, benda-benda seperti pada gambar di dalam mat atau lainnya yang mudah ditemukan dan tidak berbahaya.

2. Temu Warna

Permainan mengenal warna, mencampurnya dan menemukan warna baru. Pada umumnya anak balita sudah mulai mengenal macam-macam warna. Namun akan lebih menyenangkan bagi mereka jika mereka juga tahu bahwa sebagian warna tercipta dari pencampuran dua atau lebih warna dasar. Biarkan anak melakukan percobaan pencampuran untuk melihat perubahan warna ketika beberapa warna dicampur dan mereka merasakan kegembiraan sudah berhasil menemukan warna baru.

Alat :
- Mat 1 lembar.
- 3 botol pewarna makanan warna merah, biru dan kuning.
- Spidol (yang juga digunakan untuk permainan tenggelam dan terapung).
Tambahan alat lain yang diperlukan: sedikit air untuk melarutkan pewarna, 4 wadah transparan seperti bekas gelas air mineral dan semisalnya.

3. Jelajah Alam

Permainan menemukan dan mencari benda-benda alam di sekitar kita. Ajak anak keluar rumah ke suatu kebun, taman atau tempat lainnya di mana terdapat banyak benda alam. Bawa mat jelajah alam, lup/kaca pembesar, spidol, dan peralatan lainnya yang kira-kira dibutuhkan saat anak mengamati alam. Anak dapat melakukan pengamatan, menemukan hal-hal baru, dan orang tua bisa terbantu mengarahkan anak ketika melakukan jelajah alam dengan adanya mat yang tersedia. Sehingga aktivitas jalan-jalan bersama di alam bebas bisa lebih terarah dan lebih mendukung stimulasi sensorik anak.

Alat :
- Mat 1 lembar.
- Lup/kaca pembesar.
- Spidol (yang juga digunakan untuk 2 permainan sebelumnya).
Tambahan alat lain yang mungkin diperlukan saat jelajah alam: tas, botol minum, dll.

4. Aku Dapat Memakan Semua Bagian Tumbuhan!
Permainan mengenal bagian-bagian dari tumbuhan dan berbagai jenis sayuran. Orang tua dapat menjelaskan ke anak bahwa sebagian sayuran termasuk jenis akar, sebagiannya termasuk jenis daun, dan sebagainya seperti pada gambar bagan pohon dan sayuran. Lalu ajak anak mengklasifikasi potongan sayuran ke tabel-tabel yang tersedia. Jika potongan sayuran tersebut merupakan daun, maka letakkan di kolom daun. Jika merupakan buah maka letakan di kolom buah. Potongan sayuran bisa berganti setiap harinya sesuai sayur yang hendak dimasak atau dimakan di rumah hari itu. Ceritakan juga manfaat sayuran secara umum kepada anak. Diharapkan karena berinteraksi lebih dalam mengenal sayuran, anak-anak bisa dengan senang hati memakan sayur-sayuran.

Alat :
- 2 lembar mat :
1 lembar mat bergambar bagan tumbuhan dan jenis sayur.
1 lembar mat berisi tabel untuk mengklasifikasi potongan sayur.
Tambahan alat lain yang dibutuhkan: potongan kecil berbagai sayuran yang terdapat di rumah untuk dikelompokkan di dalam mat tabel klasifikasi sayuran.

5. Apakah Aku Dapat Berenang, Terbang, atau Hanya Berjalan?
Permainan mengelompokkan binatang sesuai dengan kemampuannya berenang, terbang atau hanya berjalan di daratan. Berbagai kepingan binatang diletakkan di atas salah satu dari 3 mat bergambar 3 jenis lingkungan alam: darat, laut/air dan udara. Pertama anak-anak bisa diajak mengenal macam-macam binatang tersebut dan tempat hidupnya, juga ciri-ciri yang menandai mengapa mereka bisa terbang di udara, berenang di laut/perairan atau hanya berjalan. Misal jika dapat terbang dia harus punya sayap, meskipun ada binatang bersayap yang tidak bisa terbang. Binatang yang bisa berenang bahkan hidup di dalam air memiliki tekstur tubuh yang licin dan sebagian memiliki sirip. Sementara binatang yang hanya bisa berjalan tentunya memiliki kaki dan tanpa sayap atau sirip. Setelah selesai mengelompokkan semua kepingan binatang sesuai kemampuannya, kepingan binatang juga bisa digunakan untuk bermain peran/pretend play.

Alat :
- 3 mat bergambar habitat: daratan, lautan/air, dan langit/udara.
- kepingan berbagai macam binatang.

6. Poster Siklus Air
Poster ini dapat dipajang untuk bahan bercerita ke anak bagaimana air terbentuk dan sumber-sumber air di sekitar kita. Perjalanan air yang berputar membentuk semacam siklus yang menarik dan penting untuk diketahui anak-anak sebagai wawasan, penambah kosa kata dan upaya menciptakan kesadaran untuk menggunakan air dengan hemat dan bijak.

Alat dan Material :
- Semua mat dan kepingan berbahan Art Carton 400 gram.
- Poster berbahan Art Paper 120 gram.
- Magnifier/Lup/Kaca Pembesar bergagang plastik merk Joy Art diameter 9 cm.
- Spidol bermerk Faster, Non Toxic, erasable / dapat dihapus.
- Pewarna makanan (food grade coloring) produksi PT. Centra Lautan Pewarna.
- Semua tulisan/coretan yang ditulis di atas mat dengan menggunakan spidol di atas, dapat dihapus dengan menggunakan tissue basah atau kain lembab.
- Meskipun berbahan non toxic, mulut spidol/tintanya tidak boleh dimasukkan ke dalam mulut.

PERHATIAN
Semua permainan di dalam Little Explorer bisa dimainkan mulai anak usia 3 tahun ke atas. Namun untuk anak 3 tahun dan kisaran usia balita/TK masih harus didampingi orang tua / guru dalam semua permainan, terutama untuk menjelaskan secara sederhana berbagai materi pengetahuan alam yang terkandung di dalam permainan tersebut. Sementara untuk anak usia SD sudah bisa melakukan berbagai permainan dalam Little Explorer secara mandiri.

Cari kado ?? Keep smile aja.